Palangka Raya – Jajaran Polresta Palangka Raya Polda Kalteng, Aipda Van Royen mengunjungi warga yang berada di Pengungsian Gor KONI yang terletak di jalan Sudirohusodo Kel. Langkai Kec. Pahandut Kota Palangka Raya.Rabu (02/08/23).
Warga yang berada di pengungsian berjumlah kurang lebih tujuh puluh jiwa terdiri dari laki-laki, perempuan dan anak anak yang mengungsi akibat dari rumahnya yang terbakar.
“saya berada di tempat pengungsian ini untuk menanyakan situasi dan kondisi dari warga saya serta menguatkan warga agar tetap tabah menghadapi musibah yang telah menimpanya” ungkapnya.
adapun maksud dan tujuan gegiatan ini dilaksanakan untu menjalin kerjasama antara bhabinkamtibmas dengan warga binaan sehingga keberadaan Polri khususnya Bhabinkamtibmas bisa dirasakan langsung oleh masyarakat sehingga terciptanya rasa aman dan nyaman dilingkungan sekitar. (wartakalteng)