Palangka Raya – Bripka Mokh Abdullah Edris , seorang Bhabinkamtibmas dari Polsek Pahandut, Polresta Palangkaraya, telah mengadakan kegiatan yang bernilai dalam membangun interaksi positif antara polisi dan masyarakat setempat.
Kegiatan ini diadakan di Jalan Petuk Katimpun Km 10 (Rangsel Buku) RT 1 RW 1 Kelurahan Petuk Katimpun, Kecamatan Jekan Raya, Kota Palangkaraya. Senin (14/08/23).
Dalam acara ini, Bripka Mokh Abdullah Edris bersama dengan sejumlah tokoh masyarakat dan perwakilan instansi terkait hadir untuk memberikan informasi penting kepada masyarakat seputar pencegahan stunting.
Kehadiran tokoh-tokoh tersebut, seperti Kadis Kes Provinsi Ibu Dr. Ina Aden, Camat Jekan Raya, serta perwakilan Babinsa dan Bhabinkamtibmas dari Kelurahan Petuk Katimpun, menunjukkan sinergi antara aparat keamanan dan masyarakat dalam menjaga keamanan dan kesejahteraan.
Dalam sambutannya, Bripka Mokh Abdullah Edris menyampaikan tujuan dari kegiatan ini. “Kegiatan ini tidak hanya tentang pencegahan stunting, tetapi juga sebagai wujud nyata bahwa Polri, terutama Bhabinkamtibmas, hadir dan peduli terhadap masyarakat di wilayah binaannya. Kami ingin menjalin hubungan yang kuat dengan masyarakat sehingga saling mendukung dalam membangun lingkungan yang aman, nyaman, dan sehat.”ujarnya.
Selain itu, dalam giat ini Bhabinkamtibmas juga memberikan himbauan penting tentang penggunaan media sosial yang bijak dan tanggap terhadap berita palsu (hoax) dan konten berbahaya seperti pornografi. “Kami mengajak warga untuk menjadi lebih bijak dalam menggunakan media sosial, tidak hanya sebagai pengguna yang cerdas tetapi juga sebagai penangkal penyebaran informasi yang tidak benar,” tambahnya.
Selama kegiatan berlangsung, beberapa hal penting lainnya juga disampaikan kepada masyarakat, seperti mengaktifkan pos kampling guna meningkatkan kewaspadaan terhadap bencana kebakaran hutan dan lahan (karhutla).(wartakalteng)