Palangka Raya – Kapolresta Palangka Raya, Polda Kalteng, Kombes Pol. Budi Santosa, S.I.K., M.H. mengecek pelaksanaan tugas pengamanan (pam) yang dilakukan pada kunjungan kerja Ketua KPK, Komjen. Pol. (Purn.) Drs. Firli Bahuri, M.Si.
Pengecekan tersebut dilakukan oleh Kapolresta pada lokasi berlangsungnya kunker, yakni di Kantor Rektorat Universitas Palangka Raya (UPR), Jalan Hendrik Timang, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, Jumat (8/9/23) siang.
“Polresta Palangka Raya beserta jajaran dan Polda Kalteng dipercaya untuk melakukan tugas pengamanan (pam) pada kunjungan kerja yang dilakukan oleh Bapak Ketua KPK di Kota Palangka Raya,” ungkap Kombes Pol. Budi Santosa.
“Yang pada hari ini beliau akan menggelar kuliah umum bagi para mahasiswa di Aula Kantor Rektorat UPR, yang bertemakan tentang ‘Pembangunan Integritas melalui Pendidikan Anti Korupsi di Perguruan Tinggi’,” lanjutnya.
Puluhan personel Polresta Palangka Raya dan polsek jajaran pun dikerahkan guna melaksanakan tugas pam tersebut, yang turut didampingi juga oleh Seksi Propam selaku unsur pengawasan personel (waspers) internal.
“Tugas pam ini Polresta Palangka Raya beserta polsek jajaran lakukan guna menjaga kondisi keamanan selama berjalannya kuliah umum maupun seluruh rangkaian kegiatan yang dilakukan oleh Bapak Ketua KPK,” terang Kombes Pol. Budi.
“Yang tentunya juga akan dilakukan sesuai dengan SOP tugas pam Polri, semoga seluruh rangkaian kegiatan yang dilaksanakan oleh beliau di Kota Palangka Raya dapat berjalan dengan aman, lancar dan tertib,” pungkasnya. (wartakalteng)