Cetak Sejarah, E-Football Kalteng Lolos ke PON XXI

Palangka Raya – ESI Kalteng berhasil lolos ke PON XXI 2023 Aceh Sumut setelah melalui E footballnya.

Head Coach E-Football Esi Kalteng Yuliawan ketika di hubungi tim wartakalteng mengatakan, jika dirinya dan tim tidak percaya atas keberhasilan timnya lolos ke PON XXI ACEH SUMUT 2023 ini.

“Yang pasti kami sangat senang bahkan tidak percaya bisa lolos ke PON XXI, alhamdullilah berkat latihan keras selama Training camp bisa diaplikasikan di pertandingan dengan baik.” Ujarnya Jumat 15/9/23.

“Kami hanya fokus ke gameplay, siapapun lawannya kita fight tanpa melihat nama besar team lawan, kami selalu anggap setiap match ada lah final.” Ungkap pria yang akrab di sapa Ucil ini.

Dirinya juga berterimakasih kepada Pemerintah Prov. Kalteng dan ESI kalteng, Semoga kedepan kami semakin didukung dengan memberikan camp dan fasilitas game seperti Playstation.

“Semua lawan dari babak kualifikasi sangat berat dan berimbang. Tapi kami selalu fokus untuk setiap pertandingannya,” Pungkas Ucil.

Di tempat berbeda Rio Kriswana Ketua Harian ESI Kalteng mengatakan, pemain harus tetap fokus dan disiplin latihan agar menggapai prestasi maksimal.

“Walaupun dalam PRA PON sebagai runner up dan lolos, terus tetap focus asah kemampuan dengan disiplin latihan agar bisa mendulang prestasi yang maksimal,”ujarnya.

Ini adalah sejarah pertama ESI Kalteng lolos ke PON dari pertama kali dibentuk lewat cabang nomor E-Football. (wartakalteng)