Sekda Katingan Menghadiri Kegiatan FKBAT
Katingan – Sekretaris Daerah Kabupaten Katingan Pransang, S.Sos didampingi Kepala Disbuporapar Kabupaten Katingan dan Kepala Dinas Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Katingan menghadiri Kegiatan Festival Kreativitas Budaya Anak Tabela (FKBAT) Kabupaten Katingan Tahun 2023 pada Lapangan Sport Center Kereng Humbang. Rabu (15/11/23)
Dalam sambutan Pejabat Bupati Katingan yang dibacakan oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Katingan menyambut baik dan mendukung sepenuhnya prakarsa dilaksanakannya kegiatan Festival Kreativitas Budaya Anak Tabela Tahun 2023, semoga pelaksanaannya lancar dan sukses dan berkualitas, serta bermanfaat bagi pelestarian kebudayaan daerah khususnya Kabupaten Katingan dan Provinsi Kalimantan Tengah secara umum. Peserta kegiatan ini diikuti oleh siswa-siswi pelajar SMA/SMK dari wilayah Kecamatan Kamipang, Kecamatan Tasik Payawan, Kecamatan Katingan Hilir, Kecamatan Tewang Sangalang Garing dan Kecamatan Pulau Malan serta siswa-siswi SMP di wilayah Kecamatan Katingan Hilir Kabupaten Katingan.
Tujuan dilaksanakannya kegiatan ini adalah sebagai upaya pengembangan dan melestarikan seni budaya di Kabupaten Katingan serta memberikan wadah bagi pelajar SMA/SMK dan SMP sebagai Generasi muda untuk dapat memotivasi untuk terus berkreasi dan berprestasi.
Banyak hal yang sebenarnya dapat kita gali dengan kemampuan sumber daya manusia yang memadai diinternal kita. Kabupaten Katingan memiliki kearifan lokal yang begitu banyak jika dimanfaatkan dengan baik mulai dari seni, bahasa, permainan-permainan rakyat, olahraga tradisional, pengetahuan tradisional dan adat istiadat yang merupakan karakter daerah.
Maka atas dasar dan keprihatinan itulah, sebagai upaya menumbuhkan rasa cinta terhadap budaya sendiri maka generasi muda terutama siswa-siswi SMA/SMK di wilayah Kabupaten Katingan harus diberikan motivasi untuk selalu berkarya mengembangkan dan melestarikan nilai-nilai budaya lokal melalui kegiatan ini.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Kabupaten Katingan, Camat Tewang Sangalang Garing, Camat Kamipang, perwakilan dari OPD Kabupaten Katingan.(wartakalteng)