DPRD Kota Palangka RayaKaltengPalangka Raya

Wahid Yusuf Ajak Masyarakat Manfaatkan PLA Gratis yang dikelola oleh Disdik Setempat

Palangka Raya – Pemerintah Kota Palangka Raya melalui Dinas Pendidikan setempat, kini telah menyediakan Pusat Layanan Autisme (PLA) gratis bagi masyarakat.

Menanggapi hal tersebut, Wakil Ketua I DPRD Kota Palangka Raya, Wahid Yusuf, mengajak agar masyarakat setempat dapat memanfaatkan PLA gratis yang dikelola oleh Disdik setempat, yang disediakan untuk masyarakat umum.

“Bagi masyarakat yang membutuhkan layanan terkait autisme, bisa mendatangi PLA yang disediakan oleh Disdik Palangka Raya,” ujarnya, Senin (20/11/23).

Tak lupa Ia pun juga mengapresiasi atas disediakannya PLA bagi penyandang autis, karena ini merupakan salah satu bentuk perhatian pemerintah terhadap masyarakat penyandang autis.

Lebih lanjut Wahid mengatakan , bagi masyarakat yang ingin memanfaatkan PLA secara gratis ini, bisa datang langsung ke Jalan Dulin Kandang, Kelurahan Kereng Bangkirai, Kota Palangka Raya.

“Masyarakat kami himbau agar jangan takut melaporkan kepada Anggota DPRD, jika mengetahui ada oknum yang meminta bayaran atas layanan tersebut, agar bisa kami tindak lanjuti,” ungkapnya.

Wahid menambahkan, Layanan ini juga dapat dimanfaatkan oleh orang dari luar Kota Palangka Raya, karena PLA di Kalimantan Tengah baru ada satu dan bagi masyarakat yang memerlukan layanan di PLA tersebut, bisa menghubungi nomor kontak yaitu 0853-8873-5347.(wartakalteng)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *