Palangka Raya – Ketua Fisdawan Kalteng, Siti Saniah Wiyatno mengadakan kegiatan Halal Bi Halal Idul Fitri 1445 H dan pertemuan rutin seluruh Anggota Fisdawan Prov. Kalteng yang bertempat di R.M Aroma Resto Palangkaraya.
“Kegiatan ini merupakan salah satu program Fisdawan yang diselenggarakan secara rutin dan penuh dengan nuansa kekeluargaan dan kegiatan ini juga tentunya bertujuan untuk menjalin silahturahmi dengan sesama anggota Fisdawan Prov. Kalteng”, ucapnya
Dirinya berharap, kehadiran Fisdawan DPRD Kalteng di Prov. Kalteng bisa memberikan manfaat, berkah dan bisa membantu masyarakat khususnya kalangan bawah dan diharapkan juga bakti sosial yang dilakukan selama ini bisa terus berlanjut pada program kegiatan Fisdawan kedepannya , yang juga dibahas pada saat pertemuan ini berlangsung.
“Semoga apa yang kita lakukan melalui bakti sosial selama ini bisa meringankan beban masyarakat dan membantu mereka, serta harapan kita kegiatan ini bisa membawa keberkahan bagi semua terutama masyarakat se-Kalteng,” tutupnya.(wartakalteng)