Persib Bandung Juara Liga 1 2023/2024 Usai Libas Madura United

Bangkalan – Persib Bandung berhasil merebut gelar juara Liga 1 2023/2024 setelah mengalahkan Madura United dengan skor 3-1 di leg kedua final Championship Series yang berlangsung di Stadion Gelora Bangkalan, Jumat (31/5/24). Kemenangan ini memastikan Maung Bandung menang dengan agregat 6-1.

Pertandingan dimulai dengan dominasi Persib yang terus menebar ancaman ke gawang Madura United. Di menit keenam, sundulan David da Silva hanya mengenai mistar gawang. Persib sempat meminta penalti pada menit ke-23 setelah Ciro Alves diganjal di kotak penalti, namun wasit tidak menganggapnya sebagai pelanggaran.

Madura United yang tertinggal 0-3 dari leg pertama mencoba bermain menyerang. Namun, serangan mereka tidak cukup efektif untuk mengancam gawang Persib. Malik Risaldi sempat mendapat peluang di menit ke-25, namun sepakannya melambung di atas gawang.

Persib kembali menunjukkan ketajamannya pada menit ke-61. Ciro Alves menusuk dari sisi kiri dan melepaskan tembakan yang ditepis Frigeri. Bola liar kemudian disambar David da Silva menjadi gol pembuka Persib.

Madura United kesulitan membangun serangan rapi, sehingga Persib dengan mudah mematahkan setiap upaya mereka. Di menit ke-86, Persib menambah gol melalui Marc Klok yang menerima umpan tarik dari Ciro Alves.

Di masa injury time, Beckham Putra melengkapi kemenangan Persib setelah menerima umpan dari Alves. Madura United sempat memperkecil ketertinggalan melalui penalti Slamet Nurcahyo di detik-detik terakhir, namun itu tidak cukup untuk mengubah hasil akhir.

Dengan kemenangan ini, Persib Bandung resmi dinobatkan sebagai juara Liga 1 2023/2024, menunjukkan dominasi mereka sepanjang musim.(wartakalteng)