Palangka Raya – Kepala Dinas Kehutanan Provinsi Kalimantan Tengah, Agustan Saining, melakukan kunjungan dan pemantauan ke lokasi wisata Hutan Kota Nyaru Menteng pada Minggu, 26 Januari 2025. Kunjungan ini dilakukan untuk memastikan perkembangan pembangunan hutan kota yang saat ini telah memasuki tahap finishing dapat berjalan dengan maksimal.
Dalam kesempatan tersebut, Agustan menyampaikan bahwa pihaknya ingin memastikan hasil pembangunan sesuai dengan harapan. “Pemantauan ini dilakukan agar proses pembangunan Hutan Kota Nyaru Menteng bisa selesai dengan hasil yang bagus dan memberikan manfaat maksimal bagi masyarakat,” ujarnya.

Ia juga mengimbau seluruh pengunjung untuk menjaga kebersihan selama berada di kawasan wisata tersebut.
“Saya berharap seluruh pengunjung dapat membuang sampah pada tempatnya agar Hutan Kota Nyaru Menteng selalu terlihat bersih dan segar. Mari kita jaga bersama keindahan tempat ini,” tambahnya.
Turut hadir dalam kunjungan tersebut, Kepala Bidang Perencanaan dan Pemanfaatan Hutan Dinas Kehutanan Kalimantan Tengah, yang turut memberikan perhatian terhadap detail pembangunan kawasan wisata ini.

Hutan Kota Nyaru Menteng diharapkan menjadi destinasi wisata andalan bagi masyarakat Palangka Raya dan sekitarnya, sekaligus mendukung upaya pelestarian lingkungan di wilayah Kalimantan Tengah.