Bupati Kobar Mulai Safari Ramadan 1446 H, Pererat Silaturahmi dengan Masyarakat

Kotawaringin Barat, 10 Maret 2025 – Bupati Kotawaringin Barat, Hj. Nurhidayah, S.H., M.H., memulai rangkaian Safari Ramadan 1446 Hijriyah yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kotawaringin Barat. Kegiatan perdana berlangsung di Masjid Al-Fajar, Kelurahan Baru, Kecamatan Arut Selatan, dan dihadiri oleh unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Sekretaris Daerah, serta kepala Satuan Organisasi Perangkat Daerah (SOPD).

Safari Ramadan ini menjadi agenda tahunan yang bertujuan mempererat silaturahmi dan memperkuat ukhuwah Islamiyah antara pemerintah daerah dan masyarakat. Dalam sambutannya, Bupati Hj. Nurhidayah menegaskan pentingnya kebersamaan dan sinergi dalam membangun Kabupaten Kotawaringin Barat.

“Semoga kegiatan ini dapat mempererat ikatan hati serta rasa kebersamaan antara pemerintah daerah, para ulama, dan seluruh masyarakat. Dengan kebersamaan, kita dapat membangun Kotawaringin Barat menjadi lebih maju, lebih baik, dan lebih sejahtera,” ujar Bupati.

Pada kesempatan tersebut, Bupati juga mengajak masyarakat untuk terus mendukung program pembangunan daerah. Ia berharap doa restu dan partisipasi semua elemen masyarakat dapat memberikan kelancaran dan kesuksesan dalam menjalankan amanah kepemimpinan.

Selain tausiyah, acara juga diisi dengan penyerahan simbolis dana hibah untuk rumah ibadah, insentif bagi para guru ngaji, serta paket sembako bagi kaum dhuafa. Setelah berbuka puasa dan salat berjamaah, rombongan melanjutkan perjalanan ke Masjid Khusnul Khatimah di Kelurahan Madurejo untuk melaksanakan salat Isya dan tarawih bersama.

Safari Ramadan ini direncanakan berlangsung di enam kecamatan di Kabupaten Kotawaringin Barat dan diharapkan dapat menjadi momentum mempererat hubungan antara pemerintah dan masyarakat serta meningkatkan semangat kebersamaan dalam membangun daerah yang lebih harmonis dan sejahtera.